Tips/Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar

Tips/Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar | Cara Memutihkan Gigi | Hallo sahabat Belajar Kesehatan Gigi Indonesia, pada kesempatan kali ini kami akan bagi-bagi tips seputar gigi dan mulut lagi. Kali ini tentang Tips/Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar, semoga bermanfaat dan selamat membaca

Gigi adalah salh satu organ manusia yang keberadaanya sangat vital. Gigi berfungsi sebagai alat pengunyah makanan selain mengunyah gigi juga memberikan daya tarik dan rasa senang ketika kita sedang tertawa.

Karena pada saat seseorang tertawa pasti akan kelihatan giginya tapi masalahnya tidak semua manusia mempunyai gigi yang indah bersih serta putih. Beberapa diantara kita mungkin ada yang giginya kuning dan ini akan menjadi masalah besar saat kita tertawa.

Karena jika gigi kita kuning sudah pasti kita akan dianggap jorok oleh orang lain karena kurang merawat kebersihan gigi atau menyikat gigi secara rutin. Tentu saja ini akan membuat kita merasa sangat kurang percaya diri saat ingin tertawa dan tidak bisa mengeluarkan ekspresi kita secara bebas di depan orang yang sedang berbicara dengan kita.

Meskipun terkadang kita sudah merawat atau menyikat gigi secara rutin namun tidak semua orang yang sudah merawat giginya ini mempunyai gigi yang putih. Mengapa demikian? Banyak faktor dan penyebab yang membuat gigi kita menjadi kuning meskipun sudah merawat gigi dengan teratur setiap harinya. Disini saya akan jelaskan bagaimana cara memutihkan gigi secara alami akan tetapi marilah kita ketahui terlebih dahulu apa saja penyebab gigi menjadi kuning berikut ini.

Penyebab Gigi Menjadi Kuning ?

Apakah Karena Malas Menyikat Gigi ?

Tentu saja ini adalah faktor utama penyebab gigi menjadi kuning,orang yang malas menyikat gigi akan mempercepat proses penguningan yang disebabkan oleh sisa-sisa makanan yang sudah menumpuk.

Keseringan Minum Kopi ?

Kafein dan rasa asam quinic acid pada kopi akan membuat gigi menjadi kuning terutama para pecinta kopi akibat keseringan meminumnya.

Kebanyakan Merokok ?
Zat nikotin pada rokok akan menimbulkan efek yang buruk pada gigi bila apalagi menghisap rokok dalam waktu yang lama.

Kurang Minum Air ?
Kurang air putih juga sangat mempengaruhi warna gigi karena sisa makanan yang menempel pada gigi yang tidak dibersihkan oleh air.

Memasang Behel atau Kawat Gigi ?
Kawat gigi atau behel yang pada umumnya digunakan pada wanita ini juga mempengaruhi warna pada gigi,karena kawat gigi yang dipakai bisa meninggalkan sedikit sisa makanan meskipun sudah menyikat gigi.

Plak atau Karang Gigi Sudah Menumpuk ?
Plak atau karang gigi ini adalah kebanyakan dari penyebab gigi kita menjadi kuning. Untuk cara mengatasinya anda bisa lihat artikel Cara Alami Menghilangkan Plak Kuning Pada Gigi.

Akibat Diabetes ?
Banyak yang tidak mengetahui bahwa penyakit diabetes bisa membuat gigi keropos dan warna gigi menjadi kuning.

Lantas Bagaimana Cara Memutihkan Gigi Secara Alami ?

Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar
Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar

1. Menggunakan Kulit Jeruk
Kulit jeruk yang biasanya kita buang ini ternyata bisa memutihkan gigi,kandungan vitamin C dan kasat serabut putih pada kulit jeruk sangat efektif untuk memutihkan gigi dengan cepat.

Cara Penggunaan : Gosoklah kulit jeruk pada bagian putihnya di gigi setiap hari sampai warna gigi mulai memutih secara bertahap.

2. Menggunakan Biji Buah Pinang
Biji buah pinang sangat dipercaya oleh masyarakat zaman dahulu untuk membuat gigi menjadi putih,sampai sekarang buah pinang masih juga digunakan.

Cara Penggunaan : Bakarlah Sebiji buah pinang sampai hangus kemudian dihaluskan sampai lembut lalu gosoklah serbuk biji buah pinang yang sudah hangus ini pada gigi secara berkala kemudian lihat perbedaan sebelumnya setelah gigi dicuci dengan air.

3. Menggunakan Baking Soda
Meskipun baking soda mampu dan sangat efektif memutihkan gigi dengan cepat namun perlu diketahui baking soda dapat merusak gigi apabila kita terus-menerus menggunakannya,untuk itu lihatlah cara penggunaannya berikut ini.

Cara Penggunaan : Ambilah baking soda lalu oleskan kesemua gigi sampai merata dan biarkan selama 10 menit kemudian bilas dengan air. Lakukan cara ini 1 bulan sekali saja untuk menghindari kerusakan gigi.

4. Menggunakan Buah Strowberry
Selain rasanya yang nikmat kandungan buah strowberry ternyata mempunyai manfaat yang bagus untuk memutihkan gigi secara alami.

Cara Penggunaan : Kunyahlah buah strowberry,saat mengunyah usahakan lidah menyentuh semua permukaan gigi dan biarkan selama 5 menit lalu bersihkan dengan cara meminum air seperti biasa.

Dengan begitu semoga gigi anda akan kembali putih berseri lagi.

Sekian artikel tentang Tips/Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar kali ini yang bisa kami sajikan, mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel lainnya. Salam Admin Belajar Kesehatan Gigi

✔ Terimakasih sudah membaca artikel Tips/Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar, Silahkan bagikan jika dirasa bermanfaat !

0 Komentar Untuk Tips/Cara Memutihkan Gigi Secara Alami Dengan Benar

Posting Komentar